Review : Segari.id

Review : Segari.id

Hai!

Kali ini, saya akan mereview salah satu pilihan berbelanja online yaitu segari.id.

Hal yang menarik, adalah segari.id ini tidak menggunakan aplikasi melainkan Web based. Cihuiiiiii!

Loh, kenapa cihui???

Kita tidak perlu install aplikasi dan registrasi rumit untuk berbelanja, Hanya perlu mengakses link segari.id di Web browser dan bisa berbelanja sayur, buah dan daging.

Kebayangkan? Zaman now, hampir semua berlomba-lomba membuat aplikasi. Sampai mau beli secangkir kopi saja, kita harus download aplikasi. Jadi, opsi segari.id ini sangat menyegarkan. 😀

Mari kita review segari.id 🙂

Area segari.id

Jika kita mengakses website www.segari,id , untuk saat ini (Oktober 2020) kita hanya bisa berbelanja jika kita berada di area Jakarta saja. Namun, jika Anda mengetik https://segari.id/products/michele , maka untuk kalian yang tinggal di Gading Serpong dapat berbelanja di segari.id . Lokasi segari.id untuk di daerah Gading Serpong ini ada di tokok Tirta Adi.

HARGA

Untuk harga yang ditawarkan oleh segari.id , terbilang tidak jauh berbeda dengan penyedia yang bergerak di bidang serupa. Berikut perbandingan harga segari.id dengan sayurbox dan aplikasi pintar.

Kentang Dieng
Segari Rp 18.000,-/kg
Sayurbox Rp 19.600.-/kg
Pintar Rp 18.000,-/kg

Wortel Berastagi
Segari Rp 18.000,-/kg
Sayurbox Rp 17.700,-/kg
Pintar Rp 18.000,-/kg

Bayam Hijau
Segari Rp 5.500,-/ikat
Sayurbox Rp 6.100,-/ikat
Pintar Rp 6.000,-/ikat

Harga pada aplikasi sayurbox dan Web segari.id dapat berubah sesuai dengan program promosi yang diadakan. Seperti Harga Kentang di Sayurbox bisa turun menjadi Rp 16.000,-/kg atau Harga Lemon impor dari Rp 27.000,- turun menjadi Rp 21.500,-

Segari.id juga tidak ketinggalan menawarkan promosi untuk para pengguna. Seperti periode November 2020, belanja minimal Rp 120.000,- mendapatkan free minyak goreng 2 liter.

BIAYA KIRIM / JASA

Untuk biaya kirim, segari.id juara! Karena menawarkan free ongkir tanpa minimal belanja serta tidak dikenakan biaya jasa.

LAMA PENGIRIMAN

Seperti yang tertera pada website segari.id, pemesanan diharapkan dilakukan sebelum pkl 17.00 wib, sehingga pemesanan dapat dikirimkan h+1. Jika dilakukan lewat di atas jam 5 sore, sepertinya pemesanan akan dikirimkan h+2.

Untuk pengalaman pemesanan selama 2 (dua) kali, dikirimkan dibawah pkl. 10.00 wib. Masih Oke kalau bagi saya. 🙂

Sayangnya, belum ada pilihan tanggal pengiriman yang dapat disesuaikan dengan pilihan kita seperti yang difasilitasi oleh sayurbox. Mudah-mudahan next update, sudah tersedia 🙂

KONDISI SAYUR & BUAH

Berikut foto sayur dan buah yang diterima, terlampir pada foto dibawah ini.

Pemesanan pertama via Segari.id
Pemesanan kedua via segari.id

Kondisi sayur dan buah yang dipilihkan terbilang sangat baik dan belum mengecewakan.

KEMASAN Segari

Untuk kemasan segari.id dikirimkan menggunakan kardus yang dibanding segari.id untuk bagian luar sedangkan setiap sayur yang dipesan dikemas menggunakan wrapping plastik atau plastik yang disesuaikan dengan masing-masing sayur.

Apakah variasi sayur, buah dan daging lengkap di segari.id?

Untuk varian sayur dan buah terbilang cukup lengkap dan dapat memenuhi standar harian sayur dan buah yang biasa di konsumsi, Untuk daging ayam, sapi, ikan dan lainnya, terbilang dapat memenuhi kebutuhan standart, tapi akan lebih baik jika ditambah varian jenis dan size. Selain sayur, buah dan daging, segari.id juga menyediakan pilihan bumbu dapur dan roti dengan harga yang kurang lebih sama.

Mudah-mudahan kedepannya, segari,id dapat menambah varian sayuran organik dan hidroponik.

Salah satu yang menjadi kelebihan pada segari.id ini adalah stock yang update. Ketika kita sedang memilih produk dan tiba-tiba salah satu produk dalam keranjang kita sudah habis terjual, maka ketika proses check out akan muncul pesan varian apa saja yang tidak dapat dipesan. Berbeda dengan sayurbox dan app pintar, dimana kita baru mengetahui stok kosong ketika barang diterima. Tapi kondisi tersebut masih oke kalau bagi saya, mungkin ada pertimbangan kondisi sayur, buah dan daging sebelum dikirimkan

Kelebihan website segari.id?

Seperti yang tertulis pada paragraf atas, bahwa segari,id ini menggunakan Web based, kita hanya perlu mengetik URL segari,id dan sudah dapat berbelanja dengan sangat nyaman. Tidak perlu install aplikasi pada handphone.

Selain itu, tampilan segari,id pada mobile browser juga sangat nyaman dan user-friendly serta tidak lemot, sampai terasa kalau segari.id ini bukan Website melainkan aplikasi yang di instal. Promo Free Ongkir tanpa minimum order dan promo potongan harga yang ditawarkan juga sangat baik.

Kekurangan website segari.id?

Baru bisa di akses untuk wilayah Jakarta. Untuk Tangerang, baru bisa di akses di Gading Serpong, sedangkan untuk area lain mungkin masih dalam proses.

Proses pengiriman yang belum bisa di atur oleh pembeli, Serta pemesanan harus dilakukan sebelum pkl. 5 sore untuk dikirimkan H+1. Sedangkan untuk pemesanan di atas pkl. 5 sore, akan dikirimkan H+2.

Apakah saya akan repurchased di segari.id?

YES! Web Based yang disediakan oleh segari.id ini plus point serta pelayanan juga sangat baik. Harga, promo dan kondisi sayur buah yang dikirimkan juga baik.

Happy Shopping 🙂